Informasi tentang miniatur bis indonesia

Translate

Friday, December 04, 2015

Cara Menghitung Skala Miniatur Bis

SKALA adalah perbandingan antara dimensi bis sebenarnya dengan dimensi pada miniatur bis yang akan dibuat.Misalnya anda akan membuat miniatur bis dengan skala 1:20, maka:

Skala 1:20 = 1 cm pada bis sebenarnya sama dengan 20 cm pada miniatur bis

Semakin kecil angka skala, maka miniatur akan semakin besar, dan sebaliknya semakin besar angka skala, maka miniatur akan semakin kecil. (Berbanding terbalik)

Ukuran bis Indonesia yang sudah berbodi karoseri umumnya adalah panjang 1220 cm; lebar 250 cm; dan tinggi 350 cm * HD supaya tampan (pakai pembulatan saja supaya tidak pusing pakai koma-komaan). Sehingga apabila akan menggunakan skala akan menjadi:

  1. Skala 1:10. panjang (1220:10=122cm); lebar (250:10=25cm); dan tinggi (350:10=35cm)
  2. Skala 1:14.panjang (1220:14=87cm); lebar (250:14=17,8cm); dan tinggi (350:14=25cm)
  3. Skala 1:20. panjang (1220:20=61cm); lebar (250:20=12,5cm); dan tinggi (350:20=17,5cm)
  4. Skala 1:35.panjang (1220:35=35cm); lebar (250:35=7cm); dan tinggi (350:35=10cm)
  5. Skala 1:50. panjang (1220:50=24,4cm); lebar (250:50=5cm); dan tinggi (350:50=7cm
  6. Skala 1:64. panjang (1220:64=19cm); lebar (250:64=3,9cm); dan tinggi (350:64=5,5cm

Jika mengikuti skala yang presisi ya seperti itu hitungannya. Tapi setiap karoseri memiliki karakternya masing-masing dalam membuat miniatur bis. Semoga dapat membantu Anda dalam membuat miniatur bis .
Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment